Siak – Anggota DPRD Provinsi Riau Dapil Siak – Pelalawan Sewitri, hadiri Pelantikan Pimpinan Muslimat NU Riau, PC, dan PAC Muslimat NU se-Kabupaten Siak, dan Gebyar Shalawat, di Lapangan Siak Bermadah, Kabupaten Siak, Jumat (17/5/2024).
Dalam kesempatan ini, dibacakan surat keputusan untuk mengesahkan para pengurus baru. Setelahnya dilanjutkan dengan proses pelantikan sekitar 130 pengurus masa bakti 2024-2029 PW Riau, pengurus PC Siak dan pengurus PAC se-Kabupaten Siak yang dilakukan oleh Ketua Pimpinan Pusat Muslimat Nahdlatul Ulama Ariza Agustina.
Diawali dengan Ariza Agustina yang menanyakan kepada seluruh calon untuk mempertegas pernyataan kesediaannya saat dilantik sebagai pengurus baru tiap wilayah. Setelah itu dilanjutkan dengan pengucapan ikrar pelantikan sesuai wilayah masing-masing para pengurus baru masa bakti 2024-2029 Pimpinan Wilayah (PW) Riau, pengurus Pimpinan Cabang (PC) Siak, serta pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) se-Kabupaten Siak, dan proses pelantikan telah resmi terlaksana.
Ribuan santri serta warga NU berbondong-bondong meramaikan dan sangat antusias mengikuti kegiatan pelantikan yang dibarengi gebyar shalawat ini.
Turut hadir dalam acara ini, Sekda Kabupaten Siak Arfan Usman, Ketua PP Muslimat NU Siti Aniro Slamet Efendi Yusuf, Ariza Agustina mewakili Ketua Umum PP Muslimat NU, Ketua PW Muslimat NU Riau Dinawati, Ketua Tanfidziyah PC NU Siak KH. M. Thoyib Firdaus, beserta tokoh-tokoh NU siak.