Pekanbaru – Anggota Komisi I DPRD Provinsi Riau Andi Darma Taufik, kembali duduk menjadi Anggota DPRD Provinsi Riau.
Andi Darma Taufik yang merupakan seorang politisi muda kelahiran Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Provinsi Riau dari PDI Perjuangan itu meraih 17.150 suara pribadi saat mencaleg dari Daerah Pemilihan (Dapil) Riau 7.
Jumlah suara yang diperolah tersebut diketahui setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau merilis informasi sementara perolehan suara Caleg yang lolos ke DPRD Provinsi Riau dari Dapil 7.
Andi Darma Taufik mengucapkan terimakasih kepada suluruh tim sukses, simpatisan serta masyarakat yang telah menghantarkannya menjadi Anggota DPRD Provinsi Riau dengan meraih 48.228 suara total termasuk suara parpol.
“Terimakasih kepada suluruh tim, simpatisan serta masyarakat yang telah mencoblos saya saat Pileg pada 14 Februari 2024 kemarin,” kata Andi, Selasa (27/2/2024).
Andi menegaskan kemenangan PDI Perjuangan meraih satu kursi DPRD Provinsi Riau itu bukan merupakan kemenangannya sendiri, melainkan kemenangan 17.150 masyarakat yang mempercayakan dirinya menjadi wakil rakyat tingkat provinsi.
“Kemenangan bukan saat saya serdiri, kemenangan adalah ketika saya menyadari bahwa saya tidak dapat melakukanya sendiri,” ucapnya.
Untuk diketahui, Andi Darma Taufik sebelumnya menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi Riau setelah mendapatkan amanah Penggantian Antar Waktu (PAW) wafatnya Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Riau, James Pasaribu.
“Saya telah diamanahkan oleh masyarakat, saya berjanji akan memperjuangkan wilayah konstituen semampu saya,” tutupnya.