Pekanbaru – Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau Hardianto, hadiri Apel Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 di Halaman Mapolda Riau, Selasa (27/8/2024).
Apel dipimpin oleh Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal, serta dihadiri seluruh unsur Forkopimda Riau, jajaran personel kepolisian, perwakilan dari berbagai instansi terkait yang akan berkolaborasi dalam rangka memastikan Pilkada berjalan aman, tertib, dan lancar.
Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 akan dilaksanakan selama 4 bulan hingga 31 Desember dengan melibatkan 6.756 personil kepolisian yang tersebar di Polres dan Polda. Operasi ini akan dilakukan melalui sistem WASOP yang melibatkan seluruh Pejabat Utama (PJU) untuk memperkuat sinergi antara semua pihak yang terlibat dalam operasi pengamanan Pilkada.
Kapolda Riau juga mengingatkan seluruh masyarakat untuk tidak menyebarkan berita bohong (hoaks) yang dapat mengganggu situasi keamanan. Polda Riau akan menindak tegas setiap pelaku penyebar hoaks sesuai dengan hukum yang berlaku.
“Masyarakat diminta untuk menyaring informasi dengan bijak dan tidak terprovokasi oleh berita yang tidak jelas kebenarannya,” pungkasnya.