Pekanbaru – Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau Agung Nugroho, menghadiri acara Gerakan Cinta Zakat sekaligus penyerahan zakat Gubernur Forkopimda dan Pimpinan BUMD se Provinsi Riau, di Balai Serindit Aula Gubernuran, Selasa (12/4/2022).
Hadir dalam acara ini Gubernur Riau Syamsuar, didampingi Wakil Gubernur Riau Eddy Natar Nasution, Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau SF. Hariyanto, Danrem 031/WB Kolonel TNI Inf Parlindungan Hutagalung, Kepala Bank Indonesia Riau Muhammad Nur, Kepala Kantor Kemenag Provinsi Riau Mahyudin, Kepala BUMD Kepala Baznas Azwar Azis, beserta Forkopimda Riau lainnya.
Acara ini disiarkan langsung dari Istana Negara dengan tajuk Nusantara Cinta Zakat. Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma`ruf Amin, serta para Menteri Kabinet Indonesia Maju turut menyerahkan zakat kepada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS).
Kemudian dilanjutkan dengan penunaian zakat oleh Gubernur Riau, Wakil Gubernur Riau, serta Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau dan Forkopimda Riau lainnya.
Dalam sambutannya, Jokowi mengatakan bahwa berzakat merupakan kewajiban bagi umat Islam untuk berbagi rezeki dan kebahagian kepada para pihak yang membutuhkan.
Jokowi juga berharap bahwa zakat yang disalurkan melalui BAZNAS bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya dan berguna bagi banyak orang yang membutuhkan, terutama kepada pihak terdampak pandemi covid-19.
“Saya mengimbau kepada seluruh pejabat negara, BUMN, swasta, dan seluruh kepala daerah dan jajarannya agar bisa menunaikan zakat melalui BAZNAS. Sehingga dananya bisa dikelola secara profesional,” ucapnya.
Hasil zakat yang terkumpul pada pagi ini adalah sebesar Rp. 97.500.000,-.