Pekanbaru – Ketua DPRD Provinsi Riau, Kaderismanto, menerima kunjungan jajaran manajemen PT Hutama Karya (Persero), di Ruang Rapat Ketua DPRD Provinsi Riau, Rabu (21/1/2026).
Pertemuan tersebut menjadi ajang koordinasi dalam menyelaraskan pembangunan infrastruktur jalan tol dengan peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat lokal di Provinsi Riau.
Kaderismanto menyampaikan bahwa keberadaan jalan tol, khususnya ruas penghubung Pekanbaru-Sumatera Barat, diharapkan dapat menjadi motor penggerak pertumbuhan ekonomi yang manfaatnya dirasakan secara langsung oleh masyarakat.
“Silaturahmi ini penting untuk membangun kesepahaman bersama. Kami ingin memastikan bahwa pertumbuhan ekonomi dari keberadaan jalan tol ini dapat dirasakan masyarakat, terutama melalui pelibatan masyarakat lokal dalam pengelolaan rest area serta optimalisasi peran koperasi setempat,” ujar Kaderismanto.
Pertemuan yang berlangsung dalam suasana silaturahmi tersebut juga dimanfaatkan DPRD Provinsi Riau untuk menyampaikan aspirasi masyarakat terkait operasional jalan tol. Sejumlah poin strategis menjadi perhatian bersama, di antaranya pemberdayaan masyarakat lokal dengan mendorong PT Hutama Karya memberikan ruang yang lebih luas bagi pelaku UMKM dan koperasi daerah di titik-titik fungsional jalan tol agar masyarakat tidak hanya menjadi penonton di daerah sendiri.
Selain itu, dibahas pula optimalisasi pemanfaatan lahan di sejumlah wilayah seperti Rumbai, Kampar, hingga Bangkinang agar dapat lebih produktif dan membuka peluang kerja bagi tenaga kerja lokal. Ketua DPRD Provinsi Riau juga menitipkan pesan agar berbagai kendala terkait tumpang tindih lahan dan administrasi ganti rugi di beberapa titik, seperti Minas dan Pinggir, dapat difasilitasi penyelesaiannya secara humanis melalui koordinasi dengan unit terkait, termasuk HK Aston dan HK Infrastruktur.
Menanggapi hal tersebut, pihak PT Hutama Karya yang diwakili Kepala Regional Sumatera Bagian Tengah (Sumbagteng) Bromo Waluko Utomo menyampaikan apresiasi atas masukan yang diberikan DPRD Provinsi Riau. Ia menegaskan komitmen perusahaan untuk terus meningkatkan koordinasi dalam pengelolaan jalan tol dengan tetap mengedepankan aspek sosial dan kearifan lokal.
“Kami mengucapkan terima kasih atas berbagai masukan dari Bapak Ketua DPRD. Hal ini menjadi catatan penting bagi kami, baik di tingkat regional maupun bagi pengelola di lapangan seperti HK Aston, agar terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan masyarakat,” ungkap Bromo.
Pertemuan ini ditutup dengan komitmen bersama untuk menjaga komunikasi yang intensif demi kelancaran pelaksanaan proyek strategis nasional di Riau, sekaligus memastikan pembangunan infrastruktur tetap berpihak pada kepentingan dan kesejahteraan rakyat.
Foto: Robi
Rilis: Rian
Redaktur: Laras
