Ketua DPRD Provinsi Riau Menghadiri Pembukaan Bimtek Peningkatan Kapabilitas dan Pemberdayaan Antikorupsi

Pekanbaru – Ketua DPRD Provinsi Riau Yulisman, menghadiri pembukaan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapabilitas dan Pemberdayaan Antikorupsi, di Ballroom Hotel Novotel, Kamis (21/7/2022).

Hadir dalam acara tersebut Gubernur Riau Syamsuar, Ketua KPK RI diwakili oleh Deputi Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat Wawan Wardhiana, serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Riau lainnya.

Acara ini ditaja langsung oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia (RI) dengan mengangkat tema “Peran Serta Masyarakat Membangun Provinsi Riau Tanpa Rasuah”.

Pemberantasan korupsi tidak bisa hanya dilakukan melalui hukum dan peraturan, tanpa adanya ilmu yang diberikan kepada masyarakat. Tetapi juga harus dilakukan dengan mengingat peran serta masyarakat yang sangat dibutuhkan dalam pemberantasan korupsi ini.

Dengan adanya strategi pencegahan tindak pidana korupsi yang terus berinovasi dan berkembang, kasus korupsi di Indonesia bisa ditekan khususnya di daerah Provinsi Riau.

error: Content is protected !!
Scroll to Top